Saat anak telah memasuki usia 6 bulan, artinya ia telah diperbolehkan untuk mengonsumsi makanan pendamping asi (MPASI). Selama masa memperkenalkan makanan ini, bunda bisa memulainya dengan memberikan sayur-sayuran maupun buah-buahan. Nah, alpukat merupakan salah satu buah yang cocok untuk dijadikan MPASI.
Hal ini karena alpukat memiliki tekstur yang kembut dan rasanya yang tawar, manis ini membuatnya cukup mudah untuk diolah menjadi MPASI. Selain mudah diolah, buah alpukat juga mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk kesehatan bayi, diantaranya ialah serat, vitamin C, vitamin A, dan vitamin E, yang baik untuk kesehatan sang buah hati.
Untuk mengetahui manfaat buah yang satu ini lebih lanjut, yuk simak ulasan berikut hingga tuntas.
Manfaat Buah Alpukat untuk Anak
Berikut ini adalah beragam manfaat buah alpukat untuk anak, diantaranya :
1. Melancarkan Pencernaan
Alpukat menjadi salah buah yang memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Hal ini menjadikan buah yang satu ini cocok sebagai pilihan yang ideal untuk dijadikan sebagai salah satu menu MPASI. Dengan kandungan serat tersebut, buah ini mampu melancarkan pencernaan anak, memelihara kesehatan saluran pencernaannya dan mencegah risiko sembelit.
2. Mendukung Tumbuh Kembang Anak
Kandungan lemak tak jenuh tunggal yang ada pada buah alpukat tergolong sehat, karena tidak menyumbang naiknya angka kolesterol jahat (LDL). Selain itu, alpukat juga mengandung karbohidrat, protein, dan nutrisi lainnya yang baik untuk membantu proses tumbuh kembang bayi. Apalagi di usia emas ini, kebutuhan bayi akan lemak akan meningkat.
3. Membantu Perkembangan Otak dan Sistem Saraf Pusat
Anak akan membutuhkan lemak untuk pertumbuhan dan perkembangan otaknya. Maka buah alpukat termasuk salah satu makanan yang berperan dalam kecerdasan otak bayi. Pasalnya, lemak memainkan peran struktural dan fungsional dalam sistem saraf. Selain itu, alpukat juga mengandung folat yang merupakan vitamin penting untuk pertumbuhan dan perkembangan otak serta saraf.
4. Mencegah Terjadinya Anemia pada Anak
Kandungan folat, zat besi, vitamin C , dan vitamin B6 yang cukup tinggi dalam buah alpukat, berperan penting dalam produksi darah merah dalam tubuh. Oleh karena itu, buah alpukat akan sangat baik diberikan kepada anak, guna mencegah terjadinya anemia pada anak.
5. Menambah Berat Badan
Dengan kandungan kalori, karbohidrat, dan lemak yang cukup tinggi dalam buah alpukat, baik diberikan sebagai asupan lemak untuk menambah berat badan anak. Tak hanya baik diberikan kepada anak dengan berat badan yang kurang, alpukat juga baik jika diberikan kepada anak dengan berat yang cukup untuk menjaga berat badan agar tetap stabil.
Nah, itulah ulasan seputar manfaat buah alpukat untuk kesehatan anak. Semoga bermanfaat!